Straregi Pemasaran Budidaya Maggot Pada Farm Republic Larva

Authors

  • Rizky Setiawan Universitas Muhammadiyah Jember
  • Saptya Prawitasari Universitas Muhammadiyah Jember
  • Risa Muliasari Universitas Muhammadiyah Jember

Keywords:

Farm Republic Larva, maggot, Strategi Pemasaran

Abstract

Maggot berasal dari lalat tentara hitam atau yang biasa kita sebut dengan Black Soldier Fly (BSF) (Hermetia illucens). Nilai jual maggot ada pada nutrisinya yang sangat cocok dijadikan pakan ternak serta pengembangan produk lainnya seperti maggot kering, maggot oil, dan juga pellet untuk berbagai pakan ternak. Tujuan penelitian yaitu (1) Untuk menganalisis faktor internal dan eksternal apa saja yang mempengaruhi pemasaran pada Farm Reoublic Larva; (2) Untuk menganalisis strategi pemasaran maggot pada larva Farm Republic; (3) Untuk menganalisis saluran pemasaran maggot pada Farm Republic Larva. Metode yang dilakukan pada penelitian ini adalah metode kualitatif. Penentuan daerah penelitian dilakukan secara sengaja (Purposive Method) yakni di Baratan, Kecamatan Patrang Kabupaten Jember. Metode analisis data yang digunakan yaitu menggunakan analisis deskriptif kualitatif, dengan cara penentuan strategi matik IE, penyusunan strategi alternatif menggunakan matriks SWOT, penentuan strategi prioritas menggunakan QSPM, dan saluran pemasaran. Hasil penelitian ini menunjukkan; (1) faktor yang mempengaruhi meliputi faktor internal dan eksternal; (2) strategi pemasaran larva Farm Republic berada pada kuadran V yaitu stabilisasi, hal ini sejalan dengan matriks pemasaran QSPM yaitu Farm Republic Larva harus menerapkan pengembangan pemasaran.(3); Saluran pemasaran yang digunakan Farm Republic Larva ada 2 jenis yaitu langsung ke konsumen dan melalui distributor dan langsung ke konsumen.

References

Caroline, & Lahindah, L. (2017). Analisa Dan Usulan Strategi Pemasaran Dengan Metode QSPM. Jurnal Sains Pemasaran Indonesia, XVI(2), 86–102.

Khaswarina, S., Kusumawaty, Y., & Eliza, E. (2019). Analisis Saluran Pemasaran dan Marjin Pemasaran Bahan Olahan Karet Rakyat (Bokar) di Kabupaten Kampar. Unri Conference Series: Agriculture and Food Security, 1(January), 88–97. https://doi.org/10.31258/unricsagr.1a12

Mega Faradilla, & Julianto Hutasuhut. (2022). Analisis Strategi Pemasaran Pada Usaha Budidaya Ikan Lele Di Desa Pekan Tanjung Beringin Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai. Jurnal Riset Manajemen dan Akuntansi, 2(2), 85–97. https://doi.org/10.55606/jurima.v2i2.272

Nur Hidayah, F., & Antriyandarti, E. (2022). Bauran Pemasaran Maggot BSF (Black Soldier Fly) di Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surakarta. VIABEL: Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Pertanian, 16(2), 146–153. https://doi.org/10.35457/viabel.v16i2.2264

Nurdi, A. R., Silfia, & Alfikri. (2023). Analisis Potensi Usaha Maggot Bsf Di Provinsi Sumatera Barat Business Potential Analysis of Maggot Bsf in West Sumatra Province. JEPA : Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, 7(2), 757–768. https://doi.org/10.21776/ub.jepa.2023.007.02.28

Setyorini, H., Effendi, ud, & Santoso, I. (2016). Analisis Strategi Pemasaran Menggunakan Matriks SWOT dan QSPM (Studi Kasus: Restoran WS Soekarno Hatta Malang) Marketing Strategy Analysis Using SWOT Matrix and QSPM (Case Study: WS Restaurant Soekarno Hatta Malang). Jurnal Teknologi dan Manajemen Agroindustri, 5(1), 46–53.

Silmina, D., Edriani, G., & Putri, M. (2019). Efektifitas Berbagai Media Budidaya Terhadap Pertumbuhan Maggot Hermetia illucens. Jurnal Ilmiah Balai Pertanian Ternak Bogor, April 2010, 1–9.

Witoko, P., Syarief, R., & Raharja, S. (2013). Kelayakan dan Strategi Pengembangan Usaha Pembenihan Ikan Patin di CV Mika Distrindo. MANAJEMEN IKM: Jurnal Manajemen Pengembangan Industri Kecil Menengah, 8(2), 115–122. https://doi.org/10.29244/mikm.8.2.115-122

Downloads

Published

2024-12-15

How to Cite

Setiawan, R., Prawitasari , S., & Muliasari , R. (2024). Straregi Pemasaran Budidaya Maggot Pada Farm Republic Larva. Agri Analytics Journal, 2(2), 22–32. Retrieved from https://journal.pubmedia.id/index.php/aaj/article/view/2326

Issue

Section

Articles

Similar Articles

You may also start an advanced similarity search for this article.