Analisis Penanganan Oversize Passenger Cabin Baggage Maskapai Pelita Air di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya
DOI:
https://doi.org/10.47134/pjase.v1i3.2758Keywords:
Analisis, Penanganan, Sweeping, Oversize Passenger Cabin BaggageAbstract
Sweeping Baggage diterapkan oleh Maskapai Pelita Air guna mengurangi bagasi kabin penumpang yang tidak sesuai dengan standar yang telah ditetapkan atau dengan kata lain bagasi kabin yang berukuran besar (oversize cabin baggage). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses penanganan Oversize Passenger Cabin Baggage dan juga mengetahui kendala-kendala yang di hadapi oleh petugas dalam proses penanganan Oversize Passenger Cabin Baggage pada Maskapai Pelita Air di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan data primer yang diperoleh langsung oleh penulis dan data sekunder yang penulis peroleh dari narasumber dan media pendukung lainnya seperti buku dan internet. Data yang diperoleh meliputi hasil observasi langsung selama penelitian, wawancara yang dilakukan pada Supervisior dan Staff Maskapai Pelita Air, dan dokumentasi selama melakukan penelitian di unit kerja Maskapai Pelita Air di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses penanganan Oversize Passenger Cabin Baggage yang dilakukan oleh petugas Maskapai Pelita Air di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya sudah sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur) yang telah diterapkan. Kendala utama yang di dihadapi petugas adalah penumpang yang tidak berkenan bagasinya di sweeping dengan alasan tertentu seperti jaminan keamanan barang tersebut. Namun demikian, diharapkan supaya maskapai Pelita Air tetap menjaga konsistensinya dalam memberikan pelayanan terbaik terutama memperhatikan barang bawaan penumpang yang dibawa ke kabin pesawat.
References
Aan Komariah, Djam’an Satori. 2014. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta
Abdul Majid. 2013. Strategi pembelajaran. Remaja Rosdakarya: Bandung
Arikunto S. 2013. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta
Atmadjati, Arista. Manajemen Operasional Bandar Udara. Google Books, Deepublish, 2 June 2014
Danang, Sunyoto. (2013). Metodologi Penelitian Akuntansi. Bandung: PT Refika Aditama Anggota Ikapi.
Darminto, Dwi Prastowo dan Julianty, Rifka. 2002. Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: YKPN.
Dewi, Intan Kumala. (2021). Penanganan Over Cabin Baggage Pada Maskapai Citilink Di PT. Gapura Angkasa Bandar Udara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang. Diakses Http://digilib.sttkd.ac.id
Fadhallah,R.A (2020). Wawancara. Jakarta Timur: UNJ Press
Hartono Hadisuprapto. (2014). Pengangkutan Dengan Pesawat Udara. Yogyakarta : UII Press
Hidayat, Rahmat. (2022). Pengaruh Penerapan Pengaruh Bagasi Berbayar Maskapai Wings Air Terhadap Minat Penumpang di Bandar Udara H. Hasan Aroeboesman Ende. Diakses Http://digilib.sttkd.ac.id
Ketriani, Rega Shindi. (2020). Strategi Penanganan Over Baggage Dan Sweeping Maskapai Garuda Indonesia Di Bandar Udara International I Gusti Ngurah Rai Bali. Diakses Http://digilib.sttkd.ac.id
Maisarah, Tris. (2019). Pengaruh Pelayanan Sweeping Bagasi Terhadap Kepuasan Penumpang Maskapai Garuda Indonesia di Bandar Udara Internasional Adisutjipto Yogyakarta. Diakses Http://digilib.sttkd.ac.id
Mulyana, Deddy (2008). Metodologi Penelitian Kualitatif, Paradigma Baru Ilmu Komunikasi dan Ilmu Sosial Lainnya, PT. Remaja Rosdakarya, Bandung.
Nurice Saragih (2019) Analisis Check Baggage Sweeping di Unit Boarding Gate Maskapai Citilink Indonesia Bandar Udara Internasional Kualanamu Medan. Diakses Http://digilib.sttkd.ac.id
Peraturan Pemerintah (PP) No.70 Tahun 2001 tentang Kebandarudaraan
Purba, Sri Ulva Sari. (2018). Analisis Penangganan Sweeping Bagasi Maskapai Garuda Indonesia PT Gapura Angkasa Bandar Udara Adisoemarmo Solo. Http://digilib.sttkd.ac.id
Rokhimah, Nurul Nur. (2020). Analisis Penanganan Sweeping Kabin Bagasi di Unit Boarding Gate Maskapai Lion Air di PT.Kokapura Avia Yogyakarta International Airport (Yia). Diakses Http://digilib.sttkd.ac.id
Saputri, Rara Dianda (2023)“Pengaruh Penanganan Sweeping Bagasi Kabin Terhadap Kepuasan Penumpang Maskapai Citilink Indonesia Di Yogyakarta International Airport.” JLEB: Journal of Law, Education and Business, vol. 1, no. 2, 11 Oct. 2023 DOI: https://doi.org/10.57235/jleb.v1i2.1092
Sugiyono, 2013, Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta
Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatig, dan R&D, penerbit Alfabeta,Bandung
Suharto, A. M., & Eko, P. D. W. (2009). Ground Handling (Manajemen Pelayanan Darat Perusahaan Penerbangan). PT. Raja Grafindo Persada.
Undang-undang Republik Indonesia No.1 tahun 2009 tentang penerbangan
“Perusahaan Ground Handling PT. Gapura Angkasa”. Diakses pada 03 Oktober 2023. https://gapura.id/
“Visi dan Misi Maskapai Pelita Air”. Diakses 15 Januari 2024. https://corporate.pelita-air.com/web/visimisi
“Sejarah PT. Angkasa Pura 1”. Diakses 20 Januari 2024. https://ap1.co.id/id/about/our-history
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Julianto Andre, Rahimudin Rahimudin

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.